Kamis, 31 Mei 2012

Khasiat Buah Manggis


Oleh : Satriya Nugraha, SP
Konsultan Ekowisata, Wirausaha Mesin Abon Ikan “BONIK”
CV. FIVASS General Trading @satriya_nugraha
satriya1998@gmail.com ; satriya1998@yahoo.com

Faktor eksternal tubuh manusia yang menyebabkan penyakit antara lain makanan berlemak,digoreng dan dibakar serta diasap (sate atau ikan bakar), rokok : Sebatang rokok melepaskan 3 trilliun radikal bebas dalam sistem peredaran darah, tekanan : Semua bahan kimia dan ketidak stabilan hormon endokrin, bahan Kimia Toksik, Racun Serangga, dll, minuman Beralkohol, sinaran Ultra Violet dari matahari dan pencemaran Alam Sekitar , dan lain-lain. Berkenaan dengan hal tersebut di atas, maka kita perlu mengkonsumsi buah manggis, produk minuman kesehatan XAMTHONE untuk mengobati beberapa penyakit tersebut di atas.

Manggis (Garcinia mangostana) adalah tumbuhan tropis yang diperkirakan berasal dari Asia Tenggara. Dulu waktu anak-anak biasa main tebak-tebakan buah manggis. Buah manggis adalah buah musiman dengan kulitnya berwarna unggu dan isi berwarna putih. Buah Manggis termasuk tanaman daerah tropis yang tumbuh pada ketinggian 350-750 m dpl, curah hujan 1000-3600 mm/th, bertahan pada suhu 21-32 oC Kemudian buah ini mulai berbuah 12-15 tahun, berproduksi hingga >100 th dan produksi per pohon 50-200 kg. Orang tua kita dulu banyak menggunakan buah manggis untuk obat. Kajian terkini melalui sains telah membuktikan khasiat dan kelebihan buah manggis dengan penemuan sejenis bahan aktif di dalam buah manggis yang dikenali sebagai xanthone.

Xanthone ialah suatu bahan kimia aktif dengan strukturnya yang terdiri 3 cincin dan ini menjadikannya sangat stabil ketika berada dalam badan. Struktur ini menjadikannya sangat stabil dalam keadaan panas atau dingin. Terdapat lebih dari 200 jenis bahan xanthone di alam tetapi lebih dari 40 jenis xanthone terdapat dalam buah manggis dan ini merupakan kandungan yang terbanyak. Khasiat terbaik dari xanthone ialah ianya bersifat anti-oksidan yaitu menghambat proses oksidasi atau proses penuaan tubuh/sel tubuh. Xanthone akan melindungi sel dan mengurangi kerusakan pada sel akibat radikal bebas.

Selain bermanfaat sebagai anti-oksidan, buah manggis juga berkhasiat sebagai anti-bakteri, anti-kanker, dan anti-radang. Menurut penelitian lain, zat antioksidan alami yang terkandung dalam buah manggis juga bisa menghambat proses penuaan pada tubuh. Zat ini akan selalu memperbaiki jaringan sel tubuh, sehingga Anda awet muda. Menurut hasil penelitian oleh pakar nutrisi dari Amerika, buah manggis dapat membantu membuat kulit, mata, gigi, gusi dan rambut lebih sehat. Manggis juga memiliki peran penting dalam penyerapan dan metabolisme protein dan karbohidrat sehingga membantu dalam menjaga stamina tubuh.

Manfaat buah manggis yang lain adalah bisa menurunkan kolesterol jahat penyebab stroke, kencing manis, kelebihan kolesterol, tekanan darah tinggi maupun penyakit jantung. Vitamin C yang terkandung dalam manggis sangat baik untuk meningkatkan kekebalan di tubuh anda. Zat besinya mampu membantu dalam proses pembentukan haemoglobin darah. Hal ini akan membuat anda tidak menderita kekurangan darah (anemia). Manfaat lain juga bisa mengatasi beberapa penyakit seperti diabetes, diare, asma dan TBC. Buah manggis memiliki sifat anti jamur dan anti bakteri, bagus untuk mencegah tumbuhnya jerawat wajah kita.

Nah, saat Anda berbelanja buah manggis dan mengkonsumsinya, jangan buru - buru untuk membuang kulitnya. Justru kulit manggis itulah yang memiliki berbagai zat penyembuh. Kita bisa membuat seduhan kulit manggis sendiri, meskipun rasanya agak pahit. Banyak orang merasa aneh jika harus mengkonsumsi kulit buah karena rasanya yang tak enak. Namun bagaimana jika kulitnya juga mengandung banyak manfaat bagi kesehatan kita? Bagian lain yang bermanfaat adalah kulit buahnya. Kulit manggis menghasilkan warna merah keunguan, dan amat sulit dibersihkan.

Kulit manggis mempunya Tanin, Resin, dan Crystallizable Mangostine (C20H22O5., membentuk sisik kuning keemasan, tanpa rasa, cair pada 190° C. (374° F.), mudah larut dalam alkohol atau ether/ ester, tidak larut dalam air. Sulingan asas lead acetate boleh dihasilkan dari larutan alkoholnya. Pelarutannya dalam alkali mengurangkan larutan emas dan perak. Buah manggis mengandungi asid malik menjadikan isinya berasid. Kandungan getah yang terhasil dari pokoknya telah disiasat pada 1858, oleh N. Reitler di Makmal Wittstein (Vierteljahresschr. f. prakt. Pharm., Vol. VII, p. 170), dan didapati mengandungi 88 peratus resin, larut dalam alkohol atau ether. Karena mengandung tanin, resin, dan crystallizable mangostine (C20H22O5), yang mudah larut dalam alkohol atau ether, tidak larut dalam air.

Kulit manggis amat berkhasiat untuk membuang asam urat di dalam tubuh yang berguna bagi penderita reumatik/gout.Di Thailand buah manggis dijemur dan dikeringkan untuk membuat bahan kosmetik seperti shampo, sabun untuk menghaluskan kulit dan mencegah penyakit kulit. Beberapa penelitian menunjukkan, senyawa ini memiliki sifat sebagai anti-diabetes, anti-kanker, anti peradangan, antibakteri, antifungi, antiplasmodial, dan meningkatkan kekebalan tubuh.Beberapa hal di atas adalah manfaat dari buah manggis yang anda bisa ketahui. Mari mencoba dan merasakan khasiatnya. Semoga Tuhan memberikan kesembuhan kepada manusia, melalui buah yang bisa mengurangi dan mengobati penyakit yang diderita oleh manusia, salah satunya buah manggis ini. Amin.
Sumber :
http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/sehat/2012/03/15/747/Manfaat-Manggis-dari-Buah-sampai-ke-Kulit

http://tanpapena.blogspot.com/2009/06/khasiat-buah-manggis.html

http://www.anneahira.com/manfaat-buah-manggis-6014.htm

http://anizyn.blogspot.com/2011/02/khasiat-buah-manggis.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar